Siapkan OSN Dan KSM MAN 17 Jakarta Adakan Test Psikotes

DSSA.jpg
Tanggal : 08 Mar 2019 s/d 08 Mar 2019
Tempat : MAN 17 Jakarta
Jam : 12.00
Pengirim : humas man 17 jakarta

Jakarta (Humas MAN 17 Jakarta)_Dalam rangka persiapkan peningkatan nilai OSN dan KSM Madrasah Aliyah Negeri 17 Jakarta adakan test psikotes untuk kelas X (22/11) bekerjasama dengan Rajawali Conseling Indonesia.

Tujuan kegiatan ini yaitu untuk mencari peserta didik terbaik yang akan dipersiapkan dalam kegiatan OSN ataupun KSM. Yang kompetensinya lebih baik akan diberikan treatment khusus, siswa akan di kelompokan ke dalam penjurusan yang ada di IPS dan IPA. Pelajaran IPS yaitu Georafi, kebumian,TIK dan geografi.Untuk jurusan IPA yaitu Biologi, Mat, Fisika, Kimia dan georafi,” tutur Sri Wahyuningsih wakil kurikulum.

Ahmad Saifullah Mengatakan harapannya dari hasil test spikotes ini hasilnya bisa digunakan untuk peningkatan nilai dikelas XI dan XII ,bisa juga digunakan untuk referensi masuk ke perguruan tinggi, sehingga ada perubahan dan peningkatan jumlah siswa yang masuk ke universitas Negeri dari tahun sebelumnya.

Nando salah satu pembina dari Rajawali Conseling Indonesia mengatakan,” Soal test akademik yang sekarang berbeda, soal lebih sulit dan sudah disesuaikan dengan kondisi yang sekarang,” ujarnya

(LS)